Rabu, 04 Juni 2014

Perangkap Tikus

Perangkap Tikus


Sepasang suami dan istri petani pulang kerumah setelah berbelanja. Ketika mereka membuka barang belanjaan, seekor tikur memperhatikan dengan seksama sambil menggumam "hmmm...makanan apa lagi yang dibawa mereka dari pasar??" Ternyata, salah satu yang dibeli oleh petani ini adalah Perangkap Tikus. Sang tikus kaget bukan kepalang. Ia segera berlari menuju
kandang dan berteriak " Ada Perangkap Tikus di rumah....di rumah sekarang ada perangkap tikus...."

Ia mendatangi ayam dan berteriak " ada perangkap tikus" Sang Ayam berkata " Tuan Tikus..., Aku turut bersedih, tapi itu tidak berpengaruh terhadap diriku"
Sang Tikus lalu pergi menemui seekor Kambing sambil berteriak. Sang Kambing pun berkata " Aku turut ber simpati...tapi tidak ada yang bisa aku lakukan" Tikus lalu menemui Sapi. Ia mendapat jawaban sama. " Maafkan aku. Tapi perangkap tikus tidak berbahaya buat aku sama sekali"
Ia lalu lari ke hutan dan bertemu Ular. Sang ular berkata " Ahhh...Perangkap Tikus yang kecil tidak akan mencelakai aku" Akhirnya Sang Tikus kembali kerumah dengan pasrah mengetahui kalau ia akan menghadapi bahaya sendiri.

Suatu malam, pemilik rumah terbangun mendengar suara keras perangkap tikusnya berbunyi menandakan telah memakan korban. Ketika melihat perangkap tikusnya, ternyata seekor ular berbisa. Buntut ular yang  terperangkap membuat ular semakin ganas dan menyerang istri pemilik rumah. Walaupun sang Suami sempat membunuh ular berbisa tersebut, sang istri tidak sempat diselamatkan.

Sang suami harus membawa istrinya kerumah sakit dan kemudian istrinya sudah boleh pulang namun beberapa hari kemudian istrinya tetap demam. Ia lalu minta dibuatkan sop ceker ayam oleh suaminya. (kita semua tau, sop ceker ayam sangat bermanfaat buat mengurangi demam) Suaminya dengan segera menyembelih ayamnya untuk dimasak cekernya. Beberapa hari kemudian sakitnya tidak kunjung reda. Seorang teman menyarankan untuk makan hati kambing. Ia lalu menyembelih kambingnya untuk mengambil hatinya.
Masih, istrinya tidak sembuh-sembuh dan akhirnya meninggal dunia. Banyak sekali orang dating pada saat pemakaman. Sehingga sang Petani harus menyembelih sapinya untuk memberi makan orang-orang yang melayat.

Dari kejauhan.Sang Tikus menatap dengan penuh kesedihan. Beberapa hari kemudian ia melihat Perangkap Tikus tersebut sudah tidak digunakan lagi.

SO...SUATU HARI..KETIKA ANDA MENDENGAR SESEORANG DALAM KESULITAN DAN MENGIRA ITU BUKAN URUSAN ANDA...PIKIRKANLAH SEKALI LAGI  


Ambil sisi baiknya ya.....
kalau ada yang sekiranya salah atau 

ada yang lebih bagus dari ini, 
tolong kasih tau saya di E_Mail 
ujian1981@gmail.com

semoga bermanfaat

By Mas uji yanto

Ngawi jawa timur

Kamis, 08 Mei 2014

Cerita Petani

Alkisah jaman dahulu kala ada seorang petani miskin yang hidup dengan seorang putera nya. Mereka hanya memiliki seekor kuda kurus yang sehari-hari membantu mereka menggarap ladang mereka yang tidak seberapa. Pada suatu hari, kuda pak tani satu2 nya tersebut menghilang, lari begitu saja dari kandang menuju hutan. Orang-orang di kampung yang mendengar berita itu berkata: "Wahai Pak tani, sungguh malang nasibmu!".

Pak tani hanya menjawab, "Malang atau beruntung? Aku tidak tahu …"
Keesokan hari nya, ternyata kuda pak Tani kembali ke kandangnya, dengan membawa 100 kuda liar dari hutan. Segera ladang pak Tani yang tidak seberapa luas dipenuhi oleh 100 ekor kuda jantan yang gagah perkasa. Orang2 dari kampung berbondong datang dan segera mengerumuni "koleksi" kuda2 yang berharga mahal tersebut dengan kagum. Pedagang2 kuda segera menawar kuda2 tersebut dengan harga tinggi, untuk dijinakkan dan dijual. Pak Tani pun menerima uang dalam jumlah banyak, dan hanya menyisakan 1 kuda liar untuk berkebun membantu kuda tua nya.

Orang-orang di kampung yang melihat peristiwa itu berkata: "Wahai Pak tani, sungguh beruntung nasibmu!".
Pak tani hanya menjawab, "Malang atau beruntung? Aku tidak tahu …"
Keesokan hari nya, anak pak Tani pun dengan penuh semangat berusaha menjinakan kuda baru nya. Namun, ternyata kuda tersebut terlalu kuat, sehingga pemuda itu jatuh dan patah kaki nya.

Orang-orang di kampung yang melihat peristiwa itu berkata: "Wahai Pak tani, sungguh malang nasibmu!".
Pak tani hanya menjawab, "Malang atau beruntung? Aku tidak tahu …"
Pemuda itupun terbaring dengan kaki terbalut untuk menyembuhkan patah kaki nya. Perlu waktu lama hingga tulang nya yang patah akan baik kembali. Keesokan hari nya, datanglah Panglima Perang Raja ke desa itu. Dan memerintahkan seluruh pemuda untuk bergabung menjadi pasukan raja untuk bertempur melawan musuh di tempat yang jauh. Seluruh pemuda pun wajib bergabung, kecuali yang sakit dan cacat. Anak pak Tani pun tidak harus berperang karena dia cacat.

Orang-orang di kampung berurai air mata melepas putra-putra nya bertempur, dan berkata: "Wahai Pak tani, sungguh beruntung nasibmu!".
Pak tani hanya menjawab, "Malang atau beruntung? Aku tidak tahu …"
Kisah di atas, mengungkapkan suatu sikap yang sering disebut: non-judgement. Sebagai manusia, kita memiliki keterbatasan untuk memahami rangkaian kejadian yang diskenariokan Sang Maha Sutradara. Apa2 yang kita sebut hari ini sebagai "kesialan", barangkali di masa depan baru ketahuan adalah jalan menuju "keberuntungan" . Maka orang2 seperti Pak Tani di atas, berhenti untuk "menghakimi" kejadian dengan label2 "beruntung", "sial", dan sebagainya.

Karena, siapalah kita ini menghakimi kejadian yang kita sunguh tidak tahu bagaimana hasil akhirnya nanti. Seorang karyawan yang dipecat perusahaan nya, bisa jadi bukan suatu "kesialan", manakala ternyata status job-less nya telah memecut dan membuka jalan bagi diri nya untuk menjadi boss besar di perusahaan lain. Maka berhentilah menghakimi apa –apa yang terjadi hari ini, kejadian –kejadian PHK , Paket Hengkang , Mutasi tugas dan apapun namanya . . . .yang selama ini kita sebut dengan "kesialan" , "musibah " dll , karena .. sungguh kita tidak tahu apa yang terjadi kemudian
dibalik peristiwa itu (di). "Hadapi badai kehidupan sebesar apapun. Tuhan takkan lupa akan



Ambil sisi baiknya ya.....
kalau ada yang sekiranya salah atau 

ada yang lebih bagus dari ini, 
tolong kasih tau saya di E_Mail 
ujian1981@gmail.com

semoga bermanfaat

By Mas uji yanto

Ngawi jawa timur



Minggu, 23 Maret 2014

SMS MOTIVASI






SMS YANG SAYA TERIMA DARI AAGYM

( Semoga bermanfaat bagi saya dan yang membaca ....Aamiin... )
NO TANGGAL ISI SMS
1 19 11 2012 Kepahitan adalah pembersih dosa - dosa, Seperti seorang ibu ynag melihat anaknya sudah mandi tapi masih kotor, maka dibantu di mandikan agar benar-benar bersih
2 21 11 2012 Bila niat dan cara kita benar, Pasti Allah memberi ketenangan , tak akan risau dengan sikap orang-orang yang meremehkan dan mencela
3 24 11 2012 Banyaknya keinginan duniawi sering menghilangkan rasa syukur, Berarti akan lepas pula karunia-Nya
4 26 11 2012 Sahabatku ingat hanya kebaikan , Lakukan hanya kebaikan, Di hati hanya kebaikan yang tulus, Itulah yang akan kebali kepada kita
5 28 11 2012 Jangan mudah celetak culutuk komentar yang bisa merusak suasana, Harus bisa menahan diri, Di pikirkan dulu , Dirasa-rasakan dulu pakai hatisebelum bicara.
6 29 11 2012 Keluh kesah menandakan tidak Ridho dengan takdir-Nya. Padahal setiap takdir bagi orang beriman PASTI baik
7 30 11 2012 Berlebihan menilai kekurangan diri, akan menjadi minder, kufur nikmat terhadap karunia_Nya yang melimpah
8 1 12 2012 Kiat agar Do'a terkabul. " Barang siapa ingin Do'a nya terkabul & di bebaskan dari kesulitan, hendaklah ia mengatasi ( membantu ) kesulitan orang lain ( HR.Ahmad )
9 3 12 2012 Jauhilah yang haram, maka kamu menjadi orang yang paling beribadah.
Rela-lah dengan rejeki dari Allah, maka kamu menjadi orang paling kaya ( HR.Ahmad )
10 4 12 2012 Sahabatku, Mari kita nikmati hidup proporsional, Bersahaja, wajar & lakukan semua ini Lillahi ta'ala, bukan untuk penilaian manusia. Insya'allah berkah 


Ambil sisi baiknya ya.....
kalau ada yang sekiranya salah atau 

ada yang lebih bagus dari ini, 
tolong kasih tau saya di E_Mail 
ujian1981@gmail.com

semoga bermanfaat

By Mas uji yanto

Ngawi jawa timur

Rabu, 12 Maret 2014

SELALU BERPRASANGKA BAIK KEPADA ALLAH

SELALU BERPRASANGKA BAIK KEPADA ALLAH




Suatu hari ada seorang anak muda yang mempunyai hati yang sangat mulia, Dia tidak pernah berprasangka buruk terhadap Allah, dalam artian setiap kejadian yang menimpa diri & lingkunganya, dia selalu beranggapan bahwa itu baik buat dirinya ataupun lingkunganya.

Suatu hari dia berteman dengan seorang anak pejabat yang sangat terkenal. Karena dia & anak pejabat tersebut sama – sama senang dengan kegiatan berburu, sehingga dia sering di ajak jalan – jalan ke seluruh pelosok negri untuk berburu. Dengan tujuan untuk menyiapkan perbekalan makanan ataupun peralatan untuk berburu

Suatu saat sedang berburu, dia menyiapkan senapan yang akan di pakai untuk berburu anak pejabat tersebut, dia lupa mengunci pelatuk dari senapan tersebut. Sehingga singkat cerita ketika senapan tersebut di pakai mengejar hewan buruan oleh anak pejabat tersebut, Senapan tersebut tanpa sengaja meletus dan mengenai jempol anak dari pejabat tersebut & menyebabkan jempol anak pejabat tersebut hancur dan harus di aputasi.

Melihat kejadian tersebut orang tua dari anak pejabat tersebut marah pada anak muda tersebut. Dia sambil marah menanyakan kejadian tersebut gimana kok senapan tersebut tidak di kunci sebelum di berikan pada anaknya, Si pemuda tersebut minta maaf & dia berkata “ saya minta maaf  atas kelalaian dia & sesungguhnya semua kejadian itu merupakan suatu kejadian yang terbaik buat semua yang di berikan oleh Allah. Mendengar jawaban dari pemuda tersebut, Si pejabat marah dan menututut anak muda untuk di penjara

Singkat cerita, akirnya Anak muda tersebut di penjara atas tuduhan dengan sengaja membahayakan nyawa anak pejabat tersebut.

Bukanya bersedih anak muda tersebut di penjara , akan tetapi dia terus beranggapan bahwa kejadian ini merupakan hal yang terbaik untuk dirinya walaupun dia harus di penjara.

Hari terus berlalu sampai akirnya, anak dari pejabat tersebut sembuh dari sakitnya, walaupun dia harus kehilangan jempol tangannya .

Akan tetapi hobi berburu anak pejabat tersebut masih berlanjut, bedanya dia selalu berburu sendiri. Hingga suatu hari dia berburu di daerah pedalaman, dia di tangkap oleh sekelompok suku yang tidak suka dengan orang – orang yang berburu.

Akirnya dia di hukum yang sangat mengerikan, Dia akan di makan oleh kelompok tersebut. Pada saat acara berlangsung tanpa sengaja kepala suku tersebut melihat anak pejabat tersebut tidak mempunyai jempol tangan , sehingga menurut peraturan suku tersebut .
Suku tersebut pantang makan orang yang cacat / orang yang tidak mempunyai anggota badan lengkap.

Sehingga akirnya dia di lepaskan oleh suku tersebut, Dengan hati yang senang dia teringat teman lamanya yang sekarang ada di penjara yang telah menyebabkan jempolnya hilang.

Akirnya dia menceritakan kejadian tersebut kepada ayahnya. Dan akirnya ayahnya membebaskan Anak muda yang punya hati yang mulia tersebut sambil minta maaf.

Tapi pemuda tersebut masih berPrinsip bahwa dia di penjara itu merupakan yang terbaik buat dia sendiri, karena seandainya dia gak di penjara mungkin dia akan menemani anak pejabat tersebut berburu dan di tangkap oleh suku tersebut dan mungkin akan di makan.......


DARI PENGALAN KISAH INI DAPAT KITA SIMPULKAN
“ BAHWA SETIAP KEJADIAN YANG MENIMPA KITA, MERUPAKAN KEJADIAN YANG TERBAIK YANG DI BERIKAN ALLAH SWT BUAT KITA, WALAUPUN ITU MUNGKIN KEJADIAN YANG SANGAT TIDAK KITA SUKAI “
MUNGKIN JUGA ITU TEGURAN YANG AGAR KITA KEMBALI KE JALAN YANG BENAR, ATAU MUNGKIN ITU PELAJARAN YANG BERANFAAT BUAT KEHIDUPAN KITA KEDEPAN, ATAUPUN MUNGKIN ITU HAL YANG BISA MENGURANGI DOSA KITA YANG TAK TERHITUNG INI”

SURAT AL BAQARAH AYAT 216
“Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.”

Ambil sisi baiknya ya.....
kalau ada yang sekiranya salah atau 

ada yang lebih bagus dari ini, 
tolong kasih tau saya di E_Mail 
ujian1981@gmail.com

semoga bermanfaat


By Mas uji yanto

Ngawi jawa timur